Beranda / Berita / Aceh / 4 Ruko di Panton Labu Hangus Terbakar

4 Ruko di Panton Labu Hangus Terbakar

Selasa, 18 Juni 2019 07:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Fajrizal
Pemadam kebakaran dan warga sedang berusaha memadamkan api di Panton Labu, Senin (17/6/2019) malam. [Foto: Ist.]

DIALEKSIS.COM | Aceh Utara - Sebanyak empat unit ruko yang terletak di Jalan Asia Kota Panton Labu, Kecamatan Tanah Jambo Aye, Kabupaten Aceh Utara,  Senin (17/06/2019) sekitar Pukul 20:30 wib malam dilaporkan terbakar.

Informasi yang dihimpun Dialeksis.com dalam kejadian tersebut 4 toko hangus terbakar.

"Saat ini 4 unit mobil pemadam kebakaran berada di lokasi untuk memadamkan kobaran api dan juga dibantu oleh warga untuk memindahkan barang-barang yang masih bisa diselamatkan," kata Ikram warga Panton Labu melalui sambungan seluler.

Menurut Ikram, satu saksi mata atas nama Murtala di lokasi kejadian mengatakan, api berawal menyala dari toko Ocean yang diketahui pemiliknya Iskandar selanjutnya  api menjalar ketiga toko lainnya.

"Dari toko Ocean yang pertama mengeluarkan asap dari meteran listrik , setelah itu baru menyala api dan baru menyalar ketiga toko lainnya," kata Ikram sebagaiman disampaikan Murtala saksi mata.

Pada  kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa. Cuma satu orang warga yang membantu memindahkan barang, mengalami luka akibat terkena kaca dari salah satu toko dan sekarang sudah dilarikan ke Puskesmas," ungkapnya.

Hingga berita ini ditayangkan belum didapatkan keterangan resmi dari BPBD maupun pihak kepolisian. 

Kepala BPBD Aceh Utara Amir Hamzah dihubungi Dialeksis.com mengatakan dirinya sedang di lokasi bersama pemadam kebakaran. 

"Nanti saya kabari tentang kerugian,"jawabnya singkat. (faj


Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI
Komentar Anda