Beranda / Berita / Aceh / Pangdam IM Hadiri Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1438 H

Pangdam IM Hadiri Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1438 H

Sabtu, 14 April 2018 10:09 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM, Banda Aceh – Panglima Kodam Iskandar Muda, Mayjen TNI Abdul Hafil Fuddin SH SIP MH, menghadiri peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1438 H/2018 M  di Masjid Raya Baiturrahman Banda Aceh, Jumat malam (13/4/18).

Selain itu dihadiri Gubernur Aceh Irwandi Yusuf, Wakil Ketua DPR Aceh Sulaiman Anda, Kepala Staf Kodam Iskandar Muda, Brigadir Jenderal TNI Achmad Daniel Chardin, Kabintaldam IM Kolonel Infanteri Fajar Nugraha,dan ratusan  masyarakat kota Banda Aceh.

Peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW 1438 H/2018 M itu mengangkat tema "Dengan Membentuk Pribadi Yang Berkarakter Menuju Kebangkitan Umat"

Amatan dilokasi, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) Majelis Intelektual Ulama Muda Indonesia (MIUMI) Pusat, Fahmi Salim, LC. MA memberikan ceramah kepada ribuan Jamaah yang hadir dalam peringatan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW tersebut.

Dalam ceramahnya, Wasekjend mengajak kepada seluruh jamaah, agar mengambil hikmah momentum peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad S.A.W ini.

"Mari kita ambil hikmah momentum peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad S.A.W ini. Jadikan sarana intropeksi dan meningkatkan kualitas Shalat, guna mempertebal keimanan dan ke taqwaan kepada Allah SWT," ajaknya.

Ia juga mengajak, untuk selalu mendirikan Sholat. Karena Sholat dapat mencegah perbuatan yang keji dan munkar.

"Mari semua kita dirikan Sholat.  Dengan Sholat menjadikan hari-hari kita penuh dengan amal saleh yang akan membawa kita kepada kebahagiaan dan ketenangan di dunia dan di akhirat," ajaknya kepada seluruh jamaah.

(KODAM IM)


Keyword:


Editor :
HARIS M

riset-JSI
Komentar Anda