Beranda / Berita / Nasional / Ikut Pameran MTQ Nasional, Kopi Gayo di Minati

Ikut Pameran MTQ Nasional, Kopi Gayo di Minati

Jum`at, 12 Oktober 2018 22:06 WIB

Font: Ukuran: - +

Kopi Gayo adalah satu produk Aceh yang dipromosikan dan diminati oleh peserta MTQ Nasional 27 di Medan Sumatera Utara. Foto - Istimewa.

DIALEKSIS.COM | Medan - Promosi kopi gayo terus dilakukan pemerintah Aceh, komoditi kopi memang menjadi satu dari hasil alam Aceh yang telah diterima masyarakat dunia.

"Setiap ada peluang, kita gunakan untuk mempromosikan hasil alam aceh terutama kopi gayo," kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Aceh, Drs Muhammad Raudhi di stan Musabaqah Tilawatil Al Quran (MTQ) Medan Sumatera Utara.

Selain Kopi Gayo, Pemerintah Provinsi Aceh melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan juga memamerkan sejumlah produk unggulan Aceh lainnya.

Pameran produk UMKM dan Halal Food di gelar bersamaan dengan pelaksanan MTQ Nasional ke 27  yang berlangsung 4-13 Oktober di Medan.

Drs Muhammad Raudhi menyebut pameran ini selain untuk mempromosikan produk khas Aceh, juga menambah jaringan pemasaran di Sumatera Utara.

Sementara itu Direktur Perusahaan Hananan Coffee, T Fahri pada kesempatan yang sama menjelaskan kopi gayo yang dipamerkan di stan MTQ, telah merambah sampai luar negeri. "Kita sudah ekspor ke Korea dan Jerman, dan mereka sangat menyukai kopi Gayo," ujarnya.

Bahkan, jelas T Fahri, ada khafilah dari Sulawesi Selatan yang datang ke stand Disperindag Aceh untuk meminta salah satu jenis kopi Gayo yang bertujuan untuk menambah stamina badan. "Untuk pengujung lokal, jumlahnya pun lumayan banyak," sebut T Fahri

Pemesanan varian kopi gayo juga dilakukan oleh para peserta MTQ. " Harganya kopi gayo terjangkau," sebut T Fahri

MTQ Nasional 27 di buka oleh Presiden Jokowi dan rencananya akan di tutup oleh Wapres Jusuf Kalla.

Selama mempromosikan kopi Gayo di ajang pameran UMKM dan Halal Food MTQ Nasional 27 ini, Fahri mengaku sudah mendapatkan mitra usaha untuk menambah jaringan pemasaran kopi gayo.

"Kita optimis Kopi Gayo sukses di tengah masyarakat, selain karena rasa juga sudah mendapat sertifikat dari Jerman," ungkap Fahri. (j)

Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

riset-JSI
Komentar Anda