Beranda / Berita / Nasional / Oktober 2018, Utang Pemerintah Tembus Rp 4.478,57 Triliun

Oktober 2018, Utang Pemerintah Tembus Rp 4.478,57 Triliun

Jum`at, 16 November 2018 16:49 WIB

Font: Ukuran: - +

Foto: Edward Ricardo

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Utang Pemerintah pusat per Oktober 2018 tercatat sebesar Rp 4.478,57 triliun. Hal ini disebut dalam laporan APBN Data dan Fakta yang dilansir hari ini, Kamis (15/11/2018 malam, usai konferensi pers realisasi APBN per Oktober 2018. 

Angka tersebut naik tipis dari realisasi bulan September 2018 yakni Rp 4.416,3 triliun, namun melesat dari angka Oktober 2017 yang hanya Rp 3.893,6 triliun.

Artinya, dalam kurun waktu setahun, Pemerintah telah menambah utang sebesar Rp 584,97 triliun.  

Berdasarkan data yang sama, total utang Pemerintah Pusat tersebut terdiri dari pinjaman senilai Rp 833,92 triliun dan surat berharga negara (SBN) Rp 3.644,65 triliun.

Adapun, baik Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati maupun Dirjen Pembiayaan dan Pengelolaan Resiko Kemenkeu Luky Alfirman menolak memberikan komentar terkait posisi outstanding utang tersebut dalam konferensi pers realisasi APBN per Oktober 2018. CNBC Indonesia.


Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

riset-JSI
Komentar Anda