Beranda / Berita / Aceh / Ditunjuk Jadi Pj Ketua DPW PA Tamiang, Ini Tugas Nurzahri

Ditunjuk Jadi Pj Ketua DPW PA Tamiang, Ini Tugas Nurzahri

Sabtu, 12 Agustus 2023 08:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Zulkarnaini


Nurzahri ST 


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Ketua Umum Dewan Pimpinan Aceh (DPA) Partai Aceh Muzakir Manaf telah menunjuk Nurzahri ST sebagai Penjabat (Pj) Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Aceh Kabupaten Aceh Tamiang. Irfansyah juga ditunjuk sebagai Sekretaris DPW Partai Aceh Kabupaten Aceh Tamiang.

Nurzahri ST telah mendapatkan mandat untuk memimpin dan melaksanakan tugas-tugas yang telah diberikan. Dia mengatakan, siap menjalankan tugas yang telah diberikan oleh Ketua Umum DPA Partai Aceh. 

"Saya menerima tugas ini sebagai perintah dari Ketua Umum DPA PA, dan saya siap untuk menjalankannya dengan sepenuh hati dan saya laksanakan sebaik-baiknya," ujar Nurzahri ST kepada DIALEKSIS.COM Sabtu (12/8/2023).

Dalam waktu dekat ini Nurzahri ST akan menggelar rapat akbar mengundang seluruh kader DPW, DPC PA Aceh Tamiang, dan Sagoe KPA untuk hadir dalam rapat tersebut.

Rapat ini kata Nurzahri menjadi momentum penting dalam mengumpulkan seluruh kader partai dan anggota terkait untuk berdialog, berbagi pandangan, dan merencanakan langkah-langkah ke depan. 

“Rapat akbar ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kader partai serta membangun sinergi dalam menjalankan misi dan tujuan Partai Aceh. Rapat ini selesaikan semua masalah, termasuk soal Pemilu, caleg kita selesaikan,” katanya.

Saat ditanya soal target kursi DPRK Aceh Tamiang, Nurzahri menyebutkan 9 kursi untuk DPRK Aceh Tamiang. 

Menurutnya dengan komitmen yang kuat dan semangat juang yang tinggi, Partai Aceh Aceh Tamiang bergerak maju menuju Pemilu dengan tekad untuk mencapai target 9 kursi.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda