Beranda / Berita / Aceh / Gelar Roadshow Silaturahmi, Aminullah Sukses Bangkitkan Pertenisan Veteran di Aceh

Gelar Roadshow Silaturahmi, Aminullah Sukses Bangkitkan Pertenisan Veteran di Aceh

Senin, 07 November 2022 11:30 WIB

Font: Ukuran: - +


[Foto: newsbandaaceh]


Di Langsa Aminullah berpasangan dengan Arun berhasil melumpuhkan pasangan pasangan Simeru/Martunis dengan skor 8-4, yang langsung mengantarkan Aminullah/Arun sebagai Juara turnamen yang berlangsung di Lapangan Tenis Pelti Kota Langsa, Bambu Runcing yang diikuti 6 pasangan terbaik Kota Langsa, Tamiang dan Aceh Timur.

Aminullah mengatakan, setiap Turnamen yang berlangsung ini merupakan tekad dan komitmen dirinya untuk membangkitkan dunia pertenisan di Aceh, dan sebagai ajang silaturahmi para petenis serta persiapan untuk mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) IX/2022 BAVETI se-Indonesia, yang akan berlangsung di Surabaya pada 10 s/d 13 November 2022 mendatang. 

“Alhamdulillah kepengurusan Baveti telah rampung di 23 Kabupaten/Kota se-Aceh,” ucapnya dalam keterangannya kepada Dialeksis.com, Senin (7/11/2022).

Ia mengatakan, Baveti telah memiliki kepengurusan se-Aceh dan siap untuk membangkitkan dunia pertenisan di Aceh. 

“Insya Allah, Aceh akan siap menghadapi kegiatan-kegiatan Tennis baik di tingkat Nasional dan Internasional, serta kedepan di tahun 2023, Kejurnas Baveti se-Indonesia akan berlangsung di Aceh,” pungkasnya. []

Halaman: 1 2
Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda