Beranda / Berita / Aceh / GMPA Minta Aparat Penegak Hukum Ungkap Kasus Mesum Oknum ASN Kemenag Aceh

GMPA Minta Aparat Penegak Hukum Ungkap Kasus Mesum Oknum ASN Kemenag Aceh

Kamis, 24 Juni 2021 08:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Umar

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Wilayatul Hisbah (WH) kota Banda Aceh, di minta untuk mengusut kasus mesum yang digerebek warga, kasus ini harus diungkap secara terang benderang, sehingga orang tidak berasumsi siapa ASN kemenag tersebut. Sehingga dapat memunculkan saling tuduh.

Hal itu di sampaikan langsung oleh Jubir GMPA (Gerakan Muda Peduli Aceh) Muhammad Jasdy, kepada Dialeksis.com, Rabu (23/06/2021).

Kata Jasdy, mengingat tempat oknum ASN bekerja adalah di kanwil kemenag Aceh sebagai representasi lembaga vertikal yang menaungi bidang keagamaan, maka menurutnya, perlu diungkap secara terang dan pasti, siapa oknum tersebut.

Sehingga oknum tersebut dapat diberikan sanksi baik secara kode etik ASN maupun sebagai warga Aceh sesuai qanun jinayat.

“Persoalan ini menurut kami telah mencoreng nama baik kanwil kemenag aceh sebagai lembaga keagamaan. Dan jika hal ini tidak diungkap secara jelas dan terbuka maka masyarakat akan berfikir bahwa WH tebang pilih dan berlaku negosisasi.” Ujar Jasdy.

Oleh karena itu, Jasdy menegaskan untuk menghilangkan persepsi tersebut, maka perlu WH membuka secara terbuka kasus ini, sehingga ada efek jera, baik secara hukum maupun secara sanksi sosial agar kedepan Kemenag Aceh bersih dari oknum ASN seperti ini.

Jasdy juga meminta untuk menutup kemungkinan negosiasi dengan oknum ASN tersebut.

Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda