Beranda / Berita / Aceh / Masyarakat Aceh yang Berdampak Kebakaran Pasar Minggu Jaksel Akan Terima Bantuan

Masyarakat Aceh yang Berdampak Kebakaran Pasar Minggu Jaksel Akan Terima Bantuan

Rabu, 14 April 2021 13:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Agam K

DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Dinas Sosial Provinsi Aceh, akan memberikan bantuan bagi masyarakat Aceh yang berdampak akibat kebakaran di Pasar Inpres Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada Senin (12/4/2021).

Kepala Dinas Sosial Aceh, Dr . Drs. Yusrizal, M.Si mengatakan, bantuan yang diberikan berupa paket sembako dan bantuan tanggap darurat lainnya, dalam menyalurkan bantuan itu pihaknya juga berkordinasi dengan Badan Penghubung Pemerintah Aceh di Jakarta.

“Pada prinsipnya kita tetap membantu bagi masyarakat Aceh yang ikut menjadi korban dari kebakaran Pasar Inpres Pasar Minggu, Jakarta Selatan, bantuan yang diberikan nantinya berupa paket sembako dan bantuan tanggap darurat,” ujar Yusrizal kepada dialeksis.com, Rabu (14/4/2021).

Yusrizal menambahkan, pihaknya juga sedang merancang bagaimana proses penyaluran bantuan tersebut, karena lokasinya jauh. Sehingga tahap awal akan dilakukan bantuan paket sembako.

Badan Penghubung Pemerintah Aceh di Jakarta, merupakan sebagai tim yang bekerjasama dan juga sebagai perpanjangan tanggan Pemerintah Aceh, sehingga memiliki tujuan yang sama.

“Nantinya yang memiliki banyak peran adalah Badan Penghubung Pemerintah Aceh di Jakarta, peran tupoksi dinas hanya mengarah pada tanggap darurat saja, untuk peran lanjutan butuh dukungan instansi lainnya,” tutur Yusrizal.


Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda