Selasa, 15 Juli 2025
Beranda / Berita / Aceh / Kadisdik Aceh Inspirasi Siswa SMA Modal Bangsa Terapkan Growth Mindset

Kadisdik Aceh Inspirasi Siswa SMA Modal Bangsa Terapkan Growth Mindset

Senin, 14 Juli 2025 22:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Kadisdik Aceh Inspirasi Siswa SMA Modal Bangsa Terapkan Growth Mindset. [Foto: Humas Disdik Aceh]


DIALEKSIS.COM | Jantho - Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Marthunis, S.T., D.E.A., menghadiri sekaligus memberikan sambutan dan motivasi pada kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) hari pertama di SMA Negeri Modal Bangsa. Kegiatan yang berlangsung di aula sekolah ini pada Senin (14/7/2025) diikuti oleh seluruh peserta didik baru, Kepala Sekolah, dan sebagian dewan guru.

Dalam sambutannya, Marthunis menegaskan bahwa program MPLS ini menjadi momentum penting bagi siswa untuk mengenal lebih dalam lingkungan sekolah, berinteraksi dengan teman sebaya, serta membangun hubungan yang erat dengan guru.

“Manfaatkan MPLS ini sebagai motivasi untuk mengenal lebih jauh lingkungan sekolah, saling mengenal antar siswa, kakak kelas, dan guru. Ini adalah langkah awal menuju kesuksesan kalian di dunia pendidikan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Kepala Dinas Pendidikan Aceh menekankan pentingnya memiliki “growth mindset” atau pola pikir berkembang. Ia menjelaskan bahwa keberhasilan siswa bukan hanya dilihat dari bakat bawaan, tetapi lebih pada usaha, belajar, dan pengalaman yang terus dikembangkan.

“Pola pikir berkembang adalah keyakinan bahwa kemampuan dan kecerdasan seseorang bisa ditingkatkan melalui usaha dan pembelajaran. Jangan takut membuat kesalahan karena kesalahan adalah bagian dari proses belajar,” katanya.

Marthunis juga menyampaikan target ambisius SMA Negeri Modal Bangsa untuk masuk dalam peringkat 10 besar nasional pada 2027. “Ini adalah sebuah anugerah dan prestasi yang perlu kita syukuri, tapi kita tidak boleh berpuas diri. Kita harus terus berusaha menjadi yang terbaik, bukan hanya di Aceh tapi juga di tingkat nasional,” tambahnya.

Selain itu, Kepala Dinas Pendidikan Aceh mengingatkan siswa untuk memanfaatkan kesempatan belajar di lingkungan yang terkontrol dan penuh dukungan seperti di SMA Modal Bangsa. Ia mengibaratkan perjuangan siswa seperti atlet profesional, yang harus disiplin dan terus berlatih untuk meraih prestasi.

Lebih lanjut, Kadisdik Aceh menyampaikan bahwa kegiatan MPLS yang sedang berlangsung di seluruh Indonesia ini juga menjadi momen bagi siswa untuk mengenal berbagai komunitas dan program pengembangan seperti robotik, bahasa Inggris, dan seni, yang akan memberikan pengalaman lebih luas untuk para siswa.

“Kami berharap siswa-siswi SMA Modal Bangsa dapat memanfaatkan program ini dengan baik, membangun karakter yang kuat, dan menyiapkan diri untuk menjadi pemimpin masa depan,” tutup Marthunis.

Setelah memberikan sambutan dan motivasi, Kadisdik Aceh memberikan kesempatan melalui sesi dialog dengan para siswa, siswa diberikan ruang untuk bertanya dan menyampaikan pendapat terkait pesan-pesan yang disampaikan.

Seorang siswa bertanya, “Bagaimana cara membangun pola pikir berkembang (growth mindset) agar tidak mudah menyerah saat menghadapi kesulitan belajar?”

Marthunis menjawab dengan tegas, “Pola pikir berkembang itu tentang percaya bahwa kegagalan bukan akhir, tapi bagian dari proses belajar. Saat kalian gagal, jangan putus asa, tapi coba lagi dan belajar dari kesalahan, buat kelompok belajar, perbanyak diskusi dan Latihan yang konsisten dan tekad kuat akan membawa kalian menjadi lebih baik.”

Siswa lain mengajukan pertanyaan tentang bagaimana cara SMA Modal Bangsa mendukung siswa mencapai target nasional.

“dengan cara menyediakan fasilitas dan program pengembangan keterampilan seperti klub robotik, bahasa Inggris, dan seni untuk membantu kalian berkembang secara optimal. Selain itu, guru-guru yang kompeten dan lingkungan yang kondusif akan mendukung kalian menjadi yang terbaik,” jelas Kadisdik Aceh..

Dialog ini berlangsung hangat dan interaktif, menunjukkan antusiasme siswa dalam menyambut tantangan dan peluang selama masa belajar mereka di SMA Negeri Modal Bangsa.[*]

Keyword:


Editor :
Indri

riset-JSI