Beranda / Berita / Aceh / Plt Gubernur Nova Komit Bantu Persiraja

Plt Gubernur Nova Komit Bantu Persiraja

Selasa, 03 Desember 2019 22:00 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Manajemen dan Pemain Persiraja kini bernafas lega setelah Plt Gubernur, Nova Iriansyah menyampaikan bahwa beban finansial Persiraja menghadapi liga 1 Indonesia. 

"Kalian fokus saja pada latihan dan strategi, tugas finansial menjadi tanggungjawab kami," kata Nova Iriansyah di Banda Aceh.

Pernyataan Gubernur Nova itu disambut gembira pemain dan manajemen persiraja yang hadir dalam jamuan makan malam Plt Gubennur Aceh dan Persiraja.

Nova Iriansyah juga memberikan bonus berupa uang Rp5 juta untuk setiap pemain dan pelatih serta kru persiraja. 

"Bonus ini disamakan dengan Pemain PSSI Aceh." sebut Gubernur Nova.

Dalam jamuan makan malam tersebut hadir juga Wali Kota Banda Aceh, Aminullah Usman, Kadispora Aceh Dedy Yuswadi, Asisten II T Ahmad Dadek, Dirut Bank Aceh, Haizir Sulaiman, Kepala Bapedda Aceh Helvizar, Mantan Bupati Aceh Barat, Haji Tito.

Sementara itu Presiden Persiraja Nazaruddin Dek GAM menyampaikan bahwa kemenangan Persiraja bukan semata usaha dirinya serta pemain persiraja namun harapan dan doa masyarakat Aceh yang mencintai Persiraja.

Persiraja bukan saja milik Banda Aceh tapi milik Masyarakat Aceh. ini dibuktikan dengan pemain persiraja berasal dari berbagai daerah di Aceh, baik Aceh Utara, Bireun, Takengon dan Aceh Besar serta Aceh Selatan, serta Banda Aceh. 

Selain menyampaikan kondisi Persiraja dan memperkenalkan para pemain persiraja, Nazaruddin Dek GAM yang juga anggota Komisi III DPR RI itu berharap dukungan penuh rakyat Aceh untuk persiraja dalam menghadapi Liga 1 yang akan dimulai pada Maret 2020.

Sementara Walikota Banda Aceh sebagai pembina Persiraja secara tegas menyampaikan bahwa persiraja merupakan saja kebanggaan Banda Aceh tapi juga Masyarakat Aceh. 

"Kemarin waktu di liga 2 namanya Persiraja Banda Aceh, tapi sekarang liga 1 namanya Persiraja Aceh." kata Aminullah.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda