Beranda / Berita / Nasional / Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama 2019

Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama 2019

Rabu, 14 November 2018 17:04 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi (Shutterstock)

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Pemerintah telah menetapkan hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2019.

Jumlah hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2019 sebanyak 20 hari, dengan rincian hari libur nasional 16 hari dan cuti bersama 4 hari untuk Idul Fitri 1440 Hijriah dan Natal.

Keputusan bersama ini ditandatangani Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri, serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Syafruddin. Surat keputusan bersama ini diteken pada 2 November 2018.

"Pelaksanaan cuti bersama akan mengurangi hak cuti tahunan pegawai/karyawan/pekerja sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan dan ketentuan yang berlaku pada setiap unit kerja/satuan organisasi/Lembaga/perusahaan. Pelaksanaan cuti bersama bagi PNS dilakukan sesuai peraturan perundang-undangan. Pelaksanaan cuti bersama bagi lembaga/instansi swasta diatur oleh pimpinan masing-masing," demikian keterangan dari Kementerian Koordinator PMK, seperti dikutip pada Selasa (13/11/2018).

Berikut ini jadwal hari libur nasional dan cuti bersama 2019:

1 Januari (Selasa): Tahun Baru 2019 Masehi

5 Februari (Selasa): Tahun Baru Imlek 2570 Kongzili

7 Maret (Kamis): Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1941

3 April (Rabu): Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW

19 April (Jumat): Wafat Isa Al Masih

1 Mei (Rabu): Hari Buruh Internasional

19 Mei (Minggu): Hari Raya Waisak 2563

30 Mei (Kamis): Kenaikan Isa Almasih

1 Juni (Sabtu): Hari Lahir Pancasila

3-4 Juni (Senin-Selasa): Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah

5-6 Juni (Rabu-Kamis): Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah

7 Juni (Jumat): Cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriyah

11 Agustus (Minggu): Hari Raya Idul Adha 1440 Hijriyah

17 Agustus (Sabtu): Hari Raya Kemerdekaan Republik Indonesia

1 September (Minggu): Tahun Baru Islam 1441 Hijriyah

9 November (Sabtu): Maulid Nabi Muhammad SAW

24 Desember (Selasa): Cuti bersama Hari Raya Natal

25 Desember (Rabu): Hari Raya Natal

(Detik)
Keyword:


Editor :
Sammy

riset-JSI
Komentar Anda