Beranda / Berita / Nasional / Kemenag Buka Formasi CPNS Sebanyak 10.819

Kemenag Buka Formasi CPNS Sebanyak 10.819

Rabu, 07 Juli 2021 14:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Peserta Tes CPNS [Foto: Kompas.com]

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Kementerian Agama membuka 10.819 formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk seleksi tahun 2021. "Kemenag tahun ini membuka seleksi untuk 9.458 CPPPK dan 1.361 CPNS.

Jadi total formasinya ada 10.819 formasi CASN yang dibuka seleksinya tahun ini," kata Sekjen Kemenag Nizar dalam keterangan resminya, Rabu (7/7). Nizar mengatakan pendaftaran dibuka mulai pada Rabu 7 Juli, sampai 21 Juli 2021.

Ia merinci 9.458 formasi PPPK dikhususkan bagi eks tenaga honorer K-2 yang sudah terdaftar namanya. Sedangkan 1.361 dialokasikan untuk CPNS.

Formasinya terbagi dalam formasi umum dan formasi khusus. Formasi Umum adalah pelamar lulusan perguruan tinggi yang memenuhi kualifikasi pendidikan dan persyaratan.

Sementara formasi khusus, terdiri dari tiga kelompok. Pertama, putra/putri lulusan terbaik dari perguruan tinggi dalam atau luar negeri dengan predikat kelulusan "dengan pujian"/cumlaude paling rendah sarjana.

Kedua, kelompok disabilitas, yaitu pelamar yang menyandang disabilitas/berkebutuhan khusus dengan kriteria mampu melaksanakan tugas jabatan formasi yang dilamar sesuai dengan tingkat disabilitasnya.

Ketiga, Putra/putri Papua dan Papua Barat yakni pelamar dengan kriteria merupakan keturunan Papua/Papua Barat berdasarkan garis keturunan orang tua (bapak dan/atau ibu asli Papua/Papua Barat). Hal itu dibuktikan dengan akte kelahiran dan/atau surat keterangan lahir.

"Sebarannya, ada 1,193 formasi umum, 137 formasi lulusan terbaik, 28 formasi penyandang disabilitas, dan 3 formasi putra/putri Papua/Papua Barat," kata Nizar.

Formasi CPNS Kemenag tahun 2021 tersebar pada 123 Satuan Kerja. Terdiri dari sembilan eselon I Pusat, 32 Kanwil Kemenag Provinsi, 16 Universitas Islam Negeri (UIN), Universitas Hindu Negeri (UHN) Denpasar.

Lalu 32 Institut Agama Islam Negeri (IAIN), tiga Institut Agama Kristen Negeri (IAKN), Institut Agama Hindu Negeri (IAHN) Palangkaraya, enam Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN), empat Sekolah Tinggi Agama Kristen Negeri (STAKN), Sekolah Tinggi Agama Katolik Negeri (STAKATN) Pontianak, dua Sekolah Tinggi Agama Hindu Negeri, dua Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri, dua Balai Litbang Agama, lima Balai Diklat Keagamaan, dan tujuh Asrama Haji Embarkasi. (CNN Ind)

Keyword:


Editor :
Alfatur

riset-JSI
Komentar Anda