Beranda / Berita / Aceh / BEM USK dan UIN Ar-Raniry Ajak Mahasiswa Tolak Upaya Pembegalan Demokrasi

BEM USK dan UIN Ar-Raniry Ajak Mahasiswa Tolak Upaya Pembegalan Demokrasi

Kamis, 14 Desember 2023 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Aksi Mimbar Demokrasi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Syiah Kuala. Istimewa


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Syiah Kuala dan Dewan Eksekutif Mahasiswa UIN Ar-Raniry yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Darussalam menggelar aksi dalam mimbar demokrasi.

Kegiatan ini adalah wujud ekspresi mahasiswa yang resah dengan praktik dan cara-cara yang tidak etis dalam melanggengkan kekuasaan. Utamanya praktik politik dinasti dan pelanggar hak asasi manusia (HAM).

Koordinator aksi Fayed Mahazier Alfasya mengatakan ini adalah aksi pertama yang dilakukan. Ia akan terus mengampanyekan sekaligus menolak keras praktik politik dinasti.

"Kami juga mengajak mahasiswa dan seluruh elemen masyarakat untuk terus meperjuangkan nilai nilai demokrasi yang susah payah lahir dari rahim reformasi yang akhir akhir ini dibegal oleh penguasa yang hanya mementingkan kekuarga dan segelintir kelompok," kata Fayed di Banda Aceh, Rabu, 13 Desember 2023.

Mimbar demokrasi ini juga di isi oleh para tokoh perempuan dan tokoh aktivis dan perempuan di Aceh. Salah satunya Soraya Kamaruzzaman selaku akademisi dan tokoh perempuan Aceh, Syahrul Putra dari LBH Banda Aceh, Mahmuddin GERAK Aceh, Azharul Husna dari KONTRAS Aceh. Aksi ini di tutup dengan penampilan pembacaan puisi dan konvoi parade di kampus darussalam.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda