Beranda / Berita / Aceh / Bertabur Puluhan Papan Bunga Ucapan Selamat di Acara Konferwil 2 dan Seminar Nasional AMSI Aceh

Bertabur Puluhan Papan Bunga Ucapan Selamat di Acara Konferwil 2 dan Seminar Nasional AMSI Aceh

Minggu, 08 Oktober 2023 10:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Naufal Habibi

Foto: Naufal Habibi/Dialeksis.com


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Papan bunga ucapan selamat untuk kesuksesan Konferwil 2 dan Seminar Nasional AMSI Aceh berdatangan di sekitaran halaman Jeumpa Mannheim Hotel, Banda Aceh.

Terlihat tidak sedikit papan bunga ucapan selamat yang berdatangan dan terpampang memenuhi lokasi kegiatan. 

Papan bunga ucapan selamat berdatangan dari Penjabat Gubernur Aceh, Ahmad Marzuki, Kadis Pendidikan Aceh, Alhudri, Kepala SMK Negeri 3 Banda Aceh, Sufriani.

Selanjutnya dari PT Pembangunan Aceh, Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Aceh (Apdesi), Komisaris dan Karyawan Bank Aceh Kantor Pusat, Advokat Kantor Hukum Nourman Hidayat dan partner, Ketua Umum PP Ikafensy USK Amal Hasan, Asisten Administrasi Umum SETDA Aceh, Iskandar, Inspektorat Aceh Jamaludin, dan Kadishub Aceh, T Faisal, 

Selanjutnya dari OJK Provinsi Aceh, PT BPRS Hikmah Wakilah, BSI Provinsi Aceh, Anggota Komisi X DPR RI Fraksi PPP, Illiza Saadudin Djamal, Kadisbudpar Aceh, Almuniza Kamal, DPD IKAL LEMHANAS Aceh, Direktur RSUD dr Zainal Abidin, Ketua PMI Kota Banda Aceh, Ahmad Haiqal, Kantor Hukum Jully Fuady dan Partner, BPJS Kesehatan Cabang Banda Aceh, PT Solusi Bangun Andalas, PJ Bupati Aceh Besar, Muhammad Iswanto, dan Kadis Pariwisata Kota Banda Aceh, Said Fauzan.

Selanjutnya dari Kepala Dinas Peternakan Aceh, Zalsufran, Komisi Penyiaran Indonesia Provinsi Aceh, Kadis Perpustakaan dan Kearsipan Aceh, Edy Yandra, Ketua DPW PNA Kota Banda Aceh, M. Zaini Yusuf, Panwaslih Kota Banda Aceh.

Selanjutnya dari Ketua Mahkamah Syariah Jantho, Muhammad Redha Valevi, Rektor Universitas Teuku Umar, Wakil Ketua Umum II KONI Pusat, Mayjen TNI (Purn) Soedarmo, LKMS Mahirah Muamalah Syariah, T Hanansyah, Kadis PUPR Kota Banda Aceh, Bukhari Sufi, GM PT. PLN (Persero) UID Aceh, Parulian Noviandri, dan PJ Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas.

Selanjutnya dari Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Sabang, Zulfan, IKAFT-USK, Teuku Marzuki, Politeknik Negeri Lhokseumawe, PYM Wali Nanggroe Aceh, Teungku Malik Mahmud Al-Haythar, Kadispora Kota Banda Aceh, Reza Kamilin, Sekretariat Baitul Mal Aceh, Ketua Umum KONI Aceh, Kamarudin Abu Bakar, Kadistanbun Aceh, Cut Huzaimah, Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan Aceh, Amirudin Idris dan Kadis Koperasi dan UKM Aceh, Azhari.

Foto: Naufal Habibi/Dialeksis.com

Selanjutnya papan bunga dari Fauzi Umar asal Banda Aceh, T Juliansyah Darwin dari Banda Aceh, Islamudin Ismail, dan Mirza Tabrani.

Diketahui, Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Aceh akan mengadakan Konferensi Wilayah (Konferwil) pada tanggal 08 Oktober 2023 di Jeumpa Mannheim Hotel, Banda Aceh.

Dalam Konferwil itu, Pengurus AMSI Aceh akan memilih Ketua Wilayah dan pengurus AMSI Aceh periode 2023-2027. Konferwil AMSI Aceh tahun 2023 mengangkat tema "Konferwil AMSI Aceh dalam Membentuk Ekosistem Media Siber Berkelanjutan Menuju Kemandirian Serta Kemajuan Perusahaan".

Bersamaan dengan kegiatan Konferwil itu juga akan digelar seminar nasional dengan mengundang pembicara yang kompeten di bidang media massa. 

Diantaranya, Ketua Umum AMSI Pusat Wahyu Dhyatmika, Kepala Diskominfo Aceh Marwan Nusuf, dan Ketua Komisi Informasi Aceh (KIA) Arman Fauzi. Seminar Nasional itu akan dipandu oleh Saifullah Abdulgani (SAG).

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda