Beranda / Berita / Aceh / Harga Ikan di Lampulo Banda Aceh Kembali Naik, Tongkol Rp15 Ribu Per Kg

Harga Ikan di Lampulo Banda Aceh Kembali Naik, Tongkol Rp15 Ribu Per Kg

Selasa, 30 Januari 2024 12:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Akil Rahmatillah

Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Lampulo, Banda Aceh. [Foto: Akil/Dialeksis]


DIALEKSIS.COM | Banda Aceh - Harga ikan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Lampulo, Banda Aceh, merangkak naik. Penyebab kenaikan harga ikan disebabkan karena hasil tangkapan sedikit.

"Harga ikan pekan ini meningkat, karena ikan hasil tangkapan sedikit, sedangkan permintaan pasar masih tinggi," kata salah satu pedagang ikan di TPI Lampulo, Aban kepada Dialeksis.com, Selasa, (30/1/2024).

Aban mengatakan, harga ikan dibandrol berbeda-beda. Paling rendah Rp 12 ribu per kilogram, sedangkan paling tinggi mencapi Rp 35 ribu per kilogram.

Seperti ikan tongkol dan dencis dibandrol dengan harga Rp 12 ribu hingga Rp 15 ribu per kilogram. Sebelumnya pada pekan lalu, kata dia, ikan tongkol dan dencis dijual paling mahal Rp 5 ribu per kilogram.

Sedangkan ikan cakalang, kata dia, Rp 35 ribu per kilogram. Sebelumnya, kata dia, harga ikan tuna dan cakalang dijual Rp 15 -18 ribu per kilogram. 

Ia juga mengatakan, naiknya harga ikan sejak disebabkan hasil tangkapan nelayan berkurang.  

Aban memprediksi harga ikan terus meroket hingga beberapa hari ke depan. Selain karena hasil tangkapan nelayan berkurang, permintaan pasar juga cukup tinggi.

“Kita di Banda Aceh ini kan luas, ramai, jadi yang beli banyak,” katanya.

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda