Beranda / Berita / Aceh / Perahu Gerindra Aceh Tengah Diperebutkan Petarung Pilkada

Perahu Gerindra Aceh Tengah Diperebutkan Petarung Pilkada

Sabtu, 15 Juni 2024 11:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Bahtiar Gayo

DIALEKSIS.COM| Takengon- Siapa yang akan diusung Gerindra dalam Pilkada Aceh Tengah? Sebelumnya isu berkembang partai yang dilahirkan dan dibesarkan presiden terpilih ini akan menjagokan pasangan Shabela dan Eka Putra.

Pasangan mantan Bupati Aceh Tengah dan anggota DPRK dari Gerindra ini disebut sebut sudah mendapatkan restu dari partai merah putih burung garuda ini. Bahkan Shabela dan Eka sudah menyampaikan visi dan misi di DPD Gerindra Aceh.

Namun seiring dengan dinamika, Gerindra masih diperebutkan oleh pasangan lainya, Haili Yoga (Pj Bupati Bener Meriah dan Muhsin Hasan (ketua Golkar dan anggota DPRK Aceh Tengah).

Pasangan yang diusung Golkar ini (5 kursi DPRK) juga mendaftarkan diri ke Gerindra. Keseriusan mereka dibuktikan ketika Haili dan Muhsin menyampaikan visi dan misinya sebagai kandidat di DPD Gerindra Provinsi Aceh.

Baru dua pasangan yang mendaftarkan dirinya ke Gerindra secara serius menyampaikan visi dan misi ke Gerindra Aceh.Pasangan manakah yang akan diusung Gerindra? Shabela dan Eka, dimana Eka adalah kader dan anggota dewan dari Gerindra, atau pasangan Haili Yoga dan Muhsin Hasan?

Menurut Helmi Affandy, ketua Gerindra Aceh Tengah, menjawab Dialeksis.com, menyebutkan, pada prinsipnya partainya terbuka untuk menampung putra terbaik Aceh Tengah yang akan berkompetisi pada Pilkada 2024.

“Pimpinan pusat partai Gerindra belum memutuskan secara resmi dalam sebuah SK, siapa yang akan dijagokan Gerindra. Semuanya tergantung hasil penilaian DPP. Kami pada prinsipnya siapapun yang diusung DPP siap memenangkanya,” sebut Helmi.

Pasangan Haili-Muhsin sebenarnya sudah memenuhi persyaratan untuk “bertempur”, karena Golkar Aceh Tengah meraih kemenangan pada Pileg lalu mendapatkan 5 kursi dari 30 kursi DPRK di negeri penghasil kopi ini.

Namun nuansa politik untuk meninggikan posisi tawar, dimanfaatkan pasangan ini dan mereka secara serius juga menyampaikan visi dan misinya di Gerindra.

Sementara pasangan lainya yang disebut sebut sudah nyaman melenggang memenuhi persyaratan adalah pasangan Bardan Sahidi (anggota DPRA) dan Karimansyah (mantan Sekda Aceh Tengah). Pasangan Beriman ini didukung PKS dan PKB.

Selain itu ada pasangan Alaidin Abu Abbas (anggota DPRA) yang berpasangan dengan Samsuddin (anggota DPRK Aceh Tengah dari PDIP). Pasangan ini didukung Demokrat dan PDIP (DPP PDIP belum memutuskan siapa yang diusung) dan Partai Ummat.

Satu pasangan dari jalur independen, Irmansyah dan Azza Afri Saufa. Kini berkas pasangan independen ini dalam tahap verifikasi untuk menentukan kelolosanya dalam pertarungan Pilkada.

Saat hingar bingar pilkada ini semakin hangat, muncul fenomena baru. Nama Al Hudri, Pj Bupati Gayo Lues disebut sebut akan meramaikan bursa Pilkada di Gayo Lut, bahkan Alhudri seperti dijemput ke Gayo Lues oleh beberapa tokoh, meminta kesedianya untuk maju.

Seriuskah Al Hudri maju dalam Pilkada 2024? Jawabanya belum pasti, Pj Bupati Gayo Lues ini belum menyatakan sikapnya. Demikian dengan partai yang akan dijadikan Alhudri sebagai naungan, sampai kini belum ada partai yang secara resmi meng SK kan dukungan kepada Hudri.

Bila Hudri serius maju dalam Pilkada ini, berkemungkinan di Aceh Tengah akan bertarung 6 pasangan, satu diantaranya dari jalur independen. Namun bila Hudri hanya dipinang, namun dia tidak menunjukan sikapnya untuk maju, di negeri dingin itu akan bertarung 5 pasangan.

Namun seiring dengan dinamika politik, bisa saja semuanya berubah. Apalagi Gerindra saat ini sedang diperebutkan dua kandidat yang “kuat”. Bila Gerindra menjatuhkan pilihanya kepada Haili dan Muhsin, tentunya Shabela dan Eka harus ekstra keras mencari partai lainya bila serius bertarung.

Namun bila Gerindra menentukan pilihan kepada Shabela dan Eka sebagai kadernya, pertarungan para bintang Pilkada ini akan semakin ramai untuk menentukan siapa yang kuat diantara seluruh petarung ini.

Nuansa politik di negeri dalam balutan awan ini semakin hangat, Nasdem juga belum resmi mendukung siapa yang akan menjadi jagoanya. Semua ini waktu akan menjawabnya, siapa saja yang akan bertarung dalam Pilkada 2024.


Keyword:


Editor :
Redaksi

riset-JSI
Komentar Anda