Beranda / Berita / Indonesia Kembali Kedatangan 1 Juta Dosis Vaksin AstraZeneca

Indonesia Kembali Kedatangan 1 Juta Dosis Vaksin AstraZeneca

Jum`at, 16 Juli 2021 11:30 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Indonesia kembali kedatangan vaksin lagi pada pagi hari ini. Kali ini vaksin AstraZeneca telah mendarat dengan jumlah 1.041.400 dosis vaksin jadi.

"Hari ini kita kembali menerima kedatangan vaksin tahap ke-26 berjumlah 1.041.400 dosis vaksin jadi dari AstraZeneca. Total vaksin yang telah kita terima adalah 141.315.880 vaksin," kata Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan Oscar Pribadi dalam Konferensi Pers Kedatangan Vaksin Covid-19 Tahap 26, Jumat (16/7/2021).

Dia menjelaskanvaksin AstraZeneca yang diterima pagi ini bagian dari perjanjian bilateral AstraZeneca dan pemerintah Indonesia. Jumlah seluruh vaksin adalah 50 juta dosis langsung ke dalam negeri.

Oscar juga mengucapkan terima kasih pada pihak AstraZeneca yang membantu masyarakat memperoleh vaksinasi. Dengan kehadiran vaksin ke Indonesia, diharapkan bisa mempercepat serta memperluas cakupan program vaksinasi agar bisa memenuhi target 2 juta vaksin per hari pada Agustus mendatang.

"Kita patut bersyukur dengan kehadiran vaksin ini kita dapat mempercepat dan memperluas program vaksinasi, untuk dapat memperoleh target 2 juta vaksin per hari di bulan Agustus," jelasnya.

Menurutnya, dengan percepatan vaksinasi, maka dapat menurunkan laju penularan Covid-19 yang belakangan ini telah meningkat tajam. Oscar juga menjelaskan pentingnya vaksin dalam tubuh yakni bisa melindungi tubuh dengan baik, meski terpapar virus namun gejala yang dialami ringan.

"Kita berharap pandemi dapat kita kendalikan. Vaksinasi dapat terus tingkatkan, sehingga upaya-upaya kita mencapai herd immunity dapat terus kita laksanakan dan capai dengan baik. Vaksin yang terbagi adalah vaksin yang udah ada tentunya. Mari segera vaksinasi untuk percepatan menuju kekebalan kelompok," kata Oscar.

Sebagai informasi, pada Kamis kemarin Indonesia juga kedatangan dua jenis vaksin yakni Moderna dan AstraZeneca. Untuk kedatangan AstraZeneca tadi malam adalah kerja sama dose sharing bilateral dari pemerintah Jepang.

AstraZeneca yang datang tadi malam berjumlah 1.162.840 dosis dan total keseluruhannya menjadi 2.161.240 dosis. Sementara untuk Moderna merupakan bagian dari kerja sama dengan Amerika Serikat melalui Covax.

Jumlah vaksin Moderna yang datang kemarin adalah 1,5 juta dosis. Dengan kedatangan vaksin itu, menambah total Moderna dari AS yang telah diterima yakni 4.500.160 dosis.

"Jumlah vaksin baik dari AS maupun Jepang ini sejalan dengan komitmen baik yang disampaikan pemerintah AS melalui Menlu AS Anthony Blinken dan Penasihat Keamanan Nasional Jack Sullivan serta komunikasi saya dengan Menlu Jepang Toshimitsu Motegi baik melalui telepon maupun saat pertemuan tingkat menteri G20 di Italia 29 Juni yang lalu," jelas Menteri Luar Negeri Retno Marsudi.[CNBC Indonesia]

Keyword:


Editor :
M. Agam Khalilullah

riset-JSI
Komentar Anda