Beranda / Berita / Puan-AHY Sepakat Wujudkan Pemilu yang Sejuk dan Gembira

Puan-AHY Sepakat Wujudkan Pemilu yang Sejuk dan Gembira

Minggu, 18 Juni 2023 17:30 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Ada sejumlah kesepakatan dari pertemuan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani dengan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Kedua tokoh ingin Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sejuk.

"Pemilu harus berjalan damai, silaturahmi berjalan, dan pesta demokrasi membawa suasana sejuk, adem ayem, gembira," kata Puan di Plataran Hutan Kota, Jakarta Pusat, Minggu (18/6/2023). 

Puan mengatakan masyarakat dan peserta pemilu harus merasakan kebahagiaan dari pemilu. Perbedaan pilihan politik seyogianya tidak menjadi penyebab perpecahan.

"Sehingga pemimpin yang disepakati adalah pemimpin yang menjadi pilihan rakyat yang sama-sama dihormati," ucap Ketua DPR itu.

Senada, AHY mencontohkan hasil pertemuannya dengan Puan. Komunikasi politik antarpartai terjalin meski mereka memiliki posisi dan sikap politik berbeda. Hal itu diharapkan menjadi teladan masyarakat.

"Dengan menyadari itu, justru tadi (perbincangan) sangat terbuka, tidak ada rasa tidak enak untuk menyampaikan hal-hal bagus," jelas dia. 

AHY mengajak seluruh pihak bersatu mewujudkan Pemilu 2024 yang damai. Jangan sampai ada perpecahan, polarisasi, bahkan benturan keras antarsesama anak bangsa. 

"Kami tidak ingin ada perpecahan karena politik sesaat," tegas dia.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda