Beranda / Berita / Dunia / Deretan Peristiwa Penting Hari Ketujuh Invasi Rusia ke Ukraina

Deretan Peristiwa Penting Hari Ketujuh Invasi Rusia ke Ukraina

Rabu, 02 Maret 2022 17:00 WIB

Font: Ukuran: - +


Area di dekat gedung administrasi di pusat Kota Kharkiv hancur terkena serangan rudal pada hari Selasa (1/3/2022). [Foto: Reuters via Aljazeera]


DIALEKSIS.COM, Ukraina - Militer Rusia mengklaim telah menguasai kota Kherson yang strategis dan penting di Ukraina selatan di hari ketujuh invasi. Di sisi lain, Angkatan Bersenjata Ukraina mengatakan pasukan Rusia telah mendarat di kota terbesar kedua di Ukraina, Kharkiv dan memicu bentrokan sengit.

Di bawah ini adalah beberapa peristiwa penting di hari Rabu (2/3/2022) atu hari ketujuh invasi Rusia ke Ukraina.

Kota Kherson

Militer Rusia mengklaim telah mengambil kendali penuh atas Kherson, kota pelabuhan utama Ukraina di Laut Hitam. Rekaman menunjukkan pasukan dan tank Rusia di pusat kota di tengah laporan pendirian pos pemeriksaan di sekitar kota.

Pertarungan di Kharkiv

Pasukan terjun payung Rusia mendarat di kota kedua Ukraina di tengah pertempuran sengit. Pejabat Ukraina mengatakan sebuah rumah sakit telah diserang dan barak sekolah penerbangan terbakar setelah serangan udara.

Biden Sebut Putin Sebagai Diktator

Presiden AS Joe Biden menyebut Vladimir Putin sebagai "diktator" dalam pidato kenegaraan tahunannya dan mengumumkan larangan pesawat Rusia menggunakan wilayah udara AS.

Rusia Desak Warga Kyiv untuk Mengungsi


Kementerian pertahanan Rusia mendesak warga Kyiv untuk mengungsi dan mengatakan akan menyerang daerah yang tidak ditentukan yang digunakan oleh dinas keamanan dan komunikasi Ukraina. Rusia menggambarkan serangannya di Ukraina sebagai "operasi khusus", bukan invasi mencari wilayah.


Lebih dari 677.000 orang telah meninggalkan Ukraina sejak invasi Rusia, kata badan pengungsi PBB. Jumlah yang melarikan diri terus meningkat seiring gencarnya serangan Rusia ke kota-kota besar Ukraina, termasuk Ibukota Kiev. [Sumber : Aljazeera]


Keyword:


Editor :
Zakir

riset-JSI
Komentar Anda