Beranda / Berita / Nasional / 15.200 Santri PPS Ulya Ikuti Ujian Pendidikan Kesetaraan

15.200 Santri PPS Ulya Ikuti Ujian Pendidikan Kesetaraan

Senin, 04 Maret 2024 19:30 WIB

Font: Ukuran: - +

Ilustrasi santri PPS Ulya mengikuti Ujian Pendidikan Kesetaraan. [Foto: Humas Kemenag]

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (PD Pontren) Kemenag menggelar ujian pendidikan kesetaraan bagi santri Pondok Pesantren Salafiyah (PPS) jenjang Ulya. Ujian berlangsung empat hari, 4 - 7 Maret dan dilakukan dengan Computer Based Test (CBT).

Plt Direktur PD Pontren Waryono Abdul Ghafur mengatakan, tercatat ada 19.000 santri PPS Ulya. Dari jumlah itu, ada sekitar 80% yang mengikutu CBT Ujian Pendidikan Kesetaraan.

"Sekitar 15.200 santri PPS Ulya ikut ujian pendidikan kesetaraan mulai hari ini hingga empat hari ke depan," terang Waryono, di Jakarta, Senin (4/3/2024).

"Mereka tersebar pada lebih dari 750 pesantren salafiyah di Indonesia," sambungnya.

Berbeda dengan sebelumnya, kata Waryono, tahun ini kali pertama ujian pendidikan kesetaraan digelar dengan CBT. Ini bagian upaya meningkatkan literasi digital pesantren.

“Salah satu upaya menjaga kualitas yang perlu dilakukan adalah melalui pengembangan literasi digital dan mewujudkan inovasi pembelajaran berbasis digital. Faktanya dunia pesantren mampu,” pungkasnya. [*]

Keyword:


Editor :
Indri

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda