Beranda / Berita / Nasional / Badai Tropis menjauhi Indonesia

Badai Tropis menjauhi Indonesia

Kamis, 13 Desember 2018 17:49 WIB

Font: Ukuran: - +


DIALEKSIS.COM | Jakarta - Analis BMKG, Frengki menyebutkan Badai Tropis yang terbentuk Teluk Carpentaria, Australia, 15,3LS, 135,9BT atau sekitar 900 km sebelah selatan barat daya Merauke tidak akan berdampak buruk bagi Indonesia, Kamis (13/12) 

Analisa pada 13 Desember 2018 pukul 07.00 WIB menyebut posisi badai berada Teluk Carpentaria, Australia mengarah ke barat daya dengan kecepatan gerak 4 knots (7 km/jam) bergerak menjauhi wilayah Indonesia

Tekanan terendah pada 960 mb - dengan Kekuatan 80 knots (150 km/jam), dalam 24 jam mendatang diperkirakan tanggal 14 Desember 2018 pukul 07.00 WIB posisi Badai berada Teluk Carpentaria, Australia, 15,2LS, 138,6 BT atau sekitar 770 km sebelah selatan barat daya Merauke, badai tersebut mengarah ketimur dengan kecepatan 7 knots (12 km/jam) pada tekanan terendah 949 mb dengan kekuatan 95 knots (175 km/jam)

Dampak di wilayah Indonesia badai tropis atau Siklon Tropis owen memberikan dampak terhadap cuaca di Indonesia berupa ketinggian gelombang laut dengan ketinggian 1.25 - 2.50 meter di Perairan selatan Sumba – P. Sawu – P. Rote, Laut Sawu, Laut Timor selatan NTT, Samudera Hindia selatan Banten, Samudera Hindia selatan Bali hingga NTT, Laut Arafuru bagian timur. 

Sebelumnya ancaman Badai Tropis mengancam Australia, Badai tropis dinamain siklon zombie terbentuk disekitar Teluk Carpentaria dekat Queensland wilayah padat penduduk di Australia. (j)

Keyword:


Editor :
Jaka Rasyid

Berita Terkait
    riset-JSI
    Komentar Anda