Beranda / Berita / Nasional / Upaya Evakuasi WNI di Wuhan Diputuskan Sore Ini

Upaya Evakuasi WNI di Wuhan Diputuskan Sore Ini

Kamis, 30 Januari 2020 19:03 WIB

Font: Ukuran: - +

Presiden Jokowi. Foto: Antara

DIALEKSIS.COM | Jakarta - Presiden Joko Widodo menyatakan pemerintah telah menyiapkan upaya evakuasi warga negara Indonesia (WNI) di Wuhan, Provinsi Hubei, Tiongkok. Keputusan mengenai evakuasi dan tahapannya akan diputuskan sore ini.

"Evakuasi akan diputuskan sore ini. Kita memiliki opsi untuk evakuasi tetapi itu kan ada prosedur semuanya. Saya sampaikan kepada Menlu untuk mulai menjajaki mengenai itu, juga tahapan-tahapannya," ucap Jokowi di Tangerang Selatan, Banten, Kamis (30/1).

Hingga kini, puluhan WNI berada di Wuhan terisolasi lantaran kota itu dikarantina setelah menyebarnya virus korona. Otoritas Tiongkok menutup kota tersebut untuk akses masuk maupun keluar.

Di sisi lain pemerintah Jepang dan Amerika Serikat berhasil mengevakuasi warga keluar dari Wuhan. Dua negara itu mengeluarkan warganya dari Wuhan.

Jokowi menyatakan terus memantau perkembangan terakhir di Wuhan. Pemerintah menyiapkan berbagai kebutuhan terkait rencana evakuasi, termasuk pelibatan TNI.

"Memang yang paling siap menurut saya memang dari TNI berhubungan bidang kesehatan. Kita kan ada misalnya tim di RSPAD. Itu jauh lebih siap dan mereka sudah menyatakan sudah siap. Tinggal nanti saya (perintah). Kita lakukan setelah rapat," ucap Jokowi. (Im/mediaindonesia)


Keyword:


Editor :
Im Dalisah

riset-JSI
Komentar Anda