Beranda / Gaya Hidup / Olah Raga / Jadwal Latihan Juventus Molor karena Ronaldo Harus Karantina

Jadwal Latihan Juventus Molor karena Ronaldo Harus Karantina

Rabu, 06 Mei 2020 11:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Cristiano Ronaldo harus mnejalani karantina selama dua pekan. (Foto: CNN Indonesia)


DIALEKSIS.COM | Italia - Jadwal latihan Juventus terancam molor karena para pemain asing, termasuk Cristiano Ronaldo, harus menjalani karantina selama dua pekan.

Football Italia mengklaim, Juventus kemungkinan menyesal mengizinkan para pemain asingnya meninggalkan Italia di masa krisis pandemi virus corona.

Sebab, pemerintah Italia mewajibkan protokol isolasi diri selama 14 hari ke depan bagi setiap orang yang tiba dari luar negeri.

Sementara, klub-klub lain di Serie-A tidak mengizinkan pemain asingnya pulang karena menaati aturan lockdown yang diberlakukan pemerintah setempat.

Ronaldo sendiri bari tiba di Turin pada Selasa (5/5) waktu setempat atau atau Rabu dini hari WIB diikuti Wojciech Szczesny.

Sementara dua pemain asal Brasil, Douglas Costa dan Danilo, kabarnya akan kembali ke Turin pada Rabu (6/5). Bahkan Gonzalo Higuain dikabarkan bisa jadi tak bakal kembali ke Turin lagi.

Dengan demikian, para pemain asing tersebut tak bisa mengikuti sesi latihan Juventus di Continassa selama dua pekan mendatang karena harus menjalani isolasi mandiri.

Pemain lain yang belum bisa mengikuti latihan adalah Paulo Dybala yang masih terinfeksi virus Corona. Sementara Blaise Matuidi dan Daniele Rugani sudah sembuh namun harus menjalani serangkaian tes sebelum ikut berlatih bersama tim.

Pemerintah Italia mengizinkan atlet olahraga bisa berlatih kembali pada 4 Mei dan Ronaldo dkk setidaknya baru bisa gabung latihan hingga 18 Mei. Namun, jadwal tersebut kemungkinan besar akan molor karena para pemain asing yang berada di luar negeri.

Keyword:


Editor :
Zulkarnaini

riset-JSI
Komentar Anda