Beranda / Politik dan Hukum / Alhudri Siap Bersaing di Pilkada Aceh Tengah 2024

Alhudri Siap Bersaing di Pilkada Aceh Tengah 2024

Senin, 10 Juni 2024 18:00 WIB

Font: Ukuran: - +

Reporter : Nora

Drs. Alhudri, MM. Foto: Humas


DIALEKSIS.COM | Aceh Tengah - Tokoh muda Aceh Tengah, Sertalia, menginisiasi gerakan dukungan terhadap pencalonan Drs. Alhudri, MM sebagai Bupati Aceh Tengah untuk periode 2024-2029.

Sertalia menyatakan perlunya pemimpin yang mampu, berani, dan ikhlas untuk memajukan Negeri Malem Dewa.

Menurut Mantan Ketua Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh Tengah periode 2019-2024 itu, saat ini Aceh Tengah membutuhkan tokoh yang benar-benar siap menghadapi tantangan daerah tersebut.

"Setelah mencermati situasi dan kondisi Kabupaten Aceh Tengah saat ini, dibutuhkan tokoh yang mampu, berani, dan ikhlas untuk membangun kembali Negeri Malem Dewa ini menjadi lebih baik," ujar Sertalia dalam keterangan tertulis kepada Dialeksis.com, Senin (10/6/2024).

Sertalia menambahkan, dari beberapa tokoh yang digadang-gadang sebagai bakal calon Bupati Aceh Tengah, belum ada yang memenuhi kriteria sebagai sosok yang siap dengan situasi dan kondisi Aceh Tengah saat ini. Berdasarkan survei tertutup yang dilakukan selama sebulan terakhir, pilihan jatuh pada Drs. Alhudri, MM, yang saat ini menjabat sebagai PJ Bupati Gayo Lues.

"Kami telah melakukan survei tertutup terhadap beberapa tokoh yang muncul, dan pilihan itu jatuh pada Drs. Alhudri, MM. Beliau memiliki pengalaman dan jaringan luas," ungkap Sertalia.

Hasil survei tersebut telah disampaikan langsung kepada Alhudri. Sertalia menyebutkan bahwa Alhudri berterima kasih atas dukungan masyarakat Aceh Tengah dan akan mengumumkan secara resmi pencalonannya pada awal Juli 2024 mendatang.

"Drs. Alhudri menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Aceh Tengah atas dukungannya. Beliau akan mengumumkan secara resmi pencalonannya sebagai Bupati Aceh Tengah pada awal Juli 2024 mendatang," tutupnya.***

Keyword:


Editor :
Alfi Nora

riset-JSI
Komentar Anda